GenSirkular

Selamat datang di GenSirkular: Portal Edukasi Generasi Sirkular Indonesia!

GenSirkular merupakan bentuk implementasi dari kolaborasi dan inovasi capstone project kelompok kerja Manajemen 2 pada Program Kepemimpinan SDG Angkatan 5 yang diselenggarakan oleh SDG Academy Indonesia, UNDP Indonesia, Kementerian PPN/Bappenas, dan Tanoto Foundation.

 

Mengintip Keseruan Webinar Berkreasi, Belajar, & Berkelanjutan: Menarik Minat Baca Anak dan Mengenalkan Konsep Ekonomi Sirkular dengan Menyusun Big Book

Pada Minggu, 28 Februari 2024, acara webinar yang bertajuk "Berkreasi, Belajar, & Berkelanjutan" diselenggarakan dengan kolaborasi antara GenSirkular, Nongkibar, dan Kaltim Bercerita. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan minat baca anak-anak dan memperkenalkan...

Buku Cerita Bergambar GenSirkular Berhasil Menarik Perhatian Siswa KB Dahlia Lumajang

Lumajang, Jawa Timur - Hari ini, Kamis, 01 Februari 2024, buku cerita bergambar GenSirkular digunakan dalam kegiatan membaca bersama di KB Dahlia, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur. Kegiatan yang dipandu oleh Eris Miftah Fauziah, Guru KB Dahlia, berhasil menarik minat...

SD Islam Muhammadiyah 1 Panji Situbondo Edukasi Literasi dan Nilai-nilai Ekonomi Sirkular dengan Buku Cerita Bergambar

Situbondo - SD Islam Muhammadiyah 1 Panji Situbondo, Jawa Timur, menggelar kegiatan membaca buku cerita bergambar bersama siswa kelas 3 Shofa pada Sabtu, 27 Januari 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan literasi dan menanamkan nilai-nilai ekonomi sirkular...

TK ChengHoo Banyuwangi Gelar Kegiatan Membaca Bersama untuk Tingkatkan Literasi dan Kepedulian Lingkungan

Banyuwangi - TK H. M. Cheng Hoo Banyuwangi menggelar kegiatan membaca bersama pada Jumat, 26 Januari 2024. Kegiatan ini diikuti oleh siswa kelas KB, yang berjumlah 20 orang. Kegiatan membaca bersama ini bertujuan untuk meningkatkan literasi anak-anak serta menanamkan...

SDN Kebalenan Banyuwangi Gelar Acara Literasi, Siswa Semangat Membaca

Banyuwangi - SDN Kebalenan Banyuwangi menggelar acara literasi pada Jumat, 26 Januari 2024. Acara ini diikuti oleh siswa kelas 3-A, yang berjumlah 30 orang. Acara literasi ini dibuka oleh Kepala Sekolah SDN Kebalenan Banyuwangi, Ibu Tatik Sugiwati S.Pd. Dalam...

Big Book Sustainable Fashion – Tak Sekadar Mewariskan, tapi Benar-Benar Berkelanjutan

“Disimpan dulu, bisa dipakai adiknya nanti” adalah kalimat yang sudah tidak asing bagi kebanyakan orang. Dalam paham orang tua zaman dulu, lebih baik membeli sesuatu yang bagus dan berkualitas agar dapat digunakan lagi oleh adik, sepupu, atau teman dekat. Paham...

Buku Cerita Bergambar GenSirkular Dibacakan di SD Negeri Sarwadadi 03 Cilacap

Cilacap - SD Negeri Sarwadadi 03, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, menggelar kegiatan pembacaan buku cerita bergambar pada Kamis, 25 Januari 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan budaya literasi sekaligus menanamkan kesadaran lingkungan melalui pemahaman...

SD Negeri 2 Melaya Gelar Kegiatan Pembacaaan Buku Cerita Bergambar untuk Tingkatkan Literasi dan Kesadaran Lingkungan

Jembrana, Bali - SD Negeri 2 Melaya, Kabupaten Jembrana, Bali, menggelar kegiatan pembacaaan buku cerita bergambar pada Kamis, 25 Januari 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan budaya literasi sekaligus menanamkan kesadaran lingkungan melalui pemahaman...

KB TK Ar Rohmah Ponpes Hidayatullah Malang Menggelar Pembacaan Buku Edukasi Lingkungan

Malang, Jawa Timur - 21 Januari 2024 Dalam sebuah upaya untuk meningkatkan kesadaran lingkungan di kalangan anak-anak, KB TK Ar Rohmah Ponpes Hidayatullah Malang sukses menggelar kegiatan pembacaan buku edukasi lingkungan bertema "Pahlawan Lingkungan, Jaket Biru, dan...

Webinar GenSirkular 01: Berkreasi, Belajar, dan Berkelanjutan

Halo, Generasi Sirkular! GenSirkular, Nongkibar, dan Kaltim Bercerita mau ngadain webinar seru nih. Temanya, "Berkreasi, Belajar, dan Berkelanjutan." Di webinar ini, kita bakal membahas topik "Menarik Minat Baca Anak dan Mengenalkan Konsep Ekonomi Sirkular dengan...

Tujuan

GenSirkular dibentuk dengan tujuan penyebarluasan pengetahuan ekonomi sirkular kepada anak-anak Indonesia melalui berbagai platform dan media.

Kami berkomitmen untuk membentuk generasi yang memiliki pemahaman mendalam tentang pentingnya ekonomi sirkular dalam menjaga keberlanjutan lingkungan.

Mari membangun masa depan yang maju dan berkelanjutan untuk Indonesia!

Latar Belakang

Mengapa GenSirkular? Cari tahu yuk!

Ketidakpedulian

Indeks Perilaku Ketidakpedulian Lingkungan Hidup BPS tahun 2018 sebesar 0,72 menunjukkan mayoritas masyarakat Indonesia tidak peduli terhadap sampah.

Ketidaktahuan

Hasil studi yang dilaksanakan menunjukkan skor rata-rata 72,33/150 yang mengindikasikan tingkat pengetahuan masyarakat terhadap ekonomi sirkular relatif belum baik.

Keterbatasan

Diseminasi pengetahuan ekonomi sirkular sejak usia dini mengalami kendala dengan minimnya media dan juga dukungan lingkungan sekitar yang memahami ekonomi sirkular dengan baik.

Kekhawatiran

Masih banyak masyarakat belum mengelola sampah dengan baik dan belum pernah memberikan pendidikan/pengetahuan terkait ekonomi sirkular pada anak-anaknya;

Buku baru telah terbit!

Yuk cek di sini!

Yang Kami Lakukan…

Knowledge is power.

Kami mendesain dan menyusun beragam media pembelajaran ekonomi sirkular untuk anak-anak antara lain: buku cerita bergambar yang menyesuaikan dengan jenjang pembaca, video edukasi, permainan interaktif, hingga pelaksanaan sosialisasi secara langsung bekerja sama dengan lembaga pendidikan formal dan informal.

Tonggak Pencapaian

Praktik baik dan dampak positif yang telah ditularkan sejauh ini…

Buku

6

Buku Cerita Bergambar Diterbitkan

Kegiatan

15

Kegiatan Terlaksana

Anak

592

Anak-anak Terlibat

Guru

196

Guru Terlibat

Komunitas

4

Komunitas Terjalin

Media

2

Publikasi Media

Mitra dan Dukungan

Yang mendukung dan bekerja sama dengan GenSirkular…

Apa Kata Mereka?

Edukasi ekonomi sirkular sejak dini untuk masa depan Indonesia yang lebih baik.

Mengajarkan ekonomi sirkular kepada anak-anak, mengubah perspektif mereka tentang keberlanjutan dengan ragam konten yang menarik. Mendukung pembangunan berwawasan lingkungan untuk masa depan Indonesia yang lebih baik.

Drs. H. Ratu Dewa, M.Si.

Pj. Wali Kota Palembang

Tidak hanya mengajarkan anak-anak tentang keberlanjutan, tetapi juga membangun minat mereka dalam membaca. Pesan inklusivitas dan keberagaman disampaikan dengan cerdas. Membentuk generasi peduli lingkungan dengan membaca.

Angkie Yudistia

Staf Khusus Presiden RI

Buku-buku GenSirkular tidak hanya membawa pesan moral kehidupan namun juga kesadaran menjaga lingkungan sejak dini secara sederhana. Nilai-nilai inilah yang harus ditanamkan pada anak-anak Indonesia agar dapat menjadi buah kebaikan di masa depan .

Billy Mambrasar

Staf Khusus Presiden RI & Duta SDG Indonesia

Edukatif dan inovatif. Mengenalkan konsep ekonomi sirkular kepada anak-anak secara sederhana melalui visual yang menarik, mendidik mereka tentang keberlanjutan dan ekologi dengan cara yang kreatif, hal ini menjadi investasi penting untuk masa depan pembangunan yang berkelanjutan.

Ir. H. Harrey Hadi, M.S.

Kepala Bappeda Litbang Kota Palembang

Penanaman kebaikan harus dimulai sejak dini. Laksana menanam pohon, sejak kecil harus dirawat dengan baik. Mengenalkan literasi pada anak-anak sekaligus penanaman karakter ekonomi sirkular secara inovatif, edukatif, dan kreatif. Keren banget.

Wahyu Yusuf Akhmadi, S.STP., M.Si.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kab. Kendal

Literasi edukatif dan inovatif. Menggabungkan pendekatan yang cantik. Menarik minat baca siswa dan pembiasaan karakter ramah lingkungan dimulai sejak anak mengenal membaca akan membentuk anak generasi hebat yang peduli lingkungan.

Dra. Nuriyatus Sholeh, M.Pd.

Kabid Dikmas, Dinas Pendidikan Kab. Banyuwangi

Selamat untuk GenSirkular. Ini karya yang kreatif dan inovatif. Saya yakin GenSirkular bisa secara efektif mengajarkan kepada anak-anak mengenai pentingnya ekonomi sirkular, ekonomi yang peduli pada lingkungan dan mengedepankan prinsip berkelanjutan.

Fahd Pahdepie

Penulis & CEO inilah.com

Luar biasa GenSirkular. Selamat menebar kebaikan melalui berbagai konten edukatif, mengena, dan menarik untuk anak-anak, menanamkan nilai-nilai ekonomi sirkular dan kesadaran lingkungan sejak dini. Keren!

Juni Tri Setiyono

Ketua Komunitas The Big Book Kabupaten Tegal

Literasi merupakan kemampuan dasar yang harus dimiliki setiap anak. Karya Gensirkular sungguh membantu anak-anak meningkatkan kemampuan membaca sekaligus mengenal perlunya menjaga lingkungan.

Budi Adiputro

Jurnalis CNN Indonesia & CEO Total Politik

Mengembangkan dan menumbuhkan literasi sejak dini melalui cerita sederhana yang kontekstual, akan memberi kesempatan anak dalam mengasah karakter, empati, toleransi, dan percaya diri serta pengalaman bermakna dalam kehidupan.

Tunggul Harwanto

Rumah Literasi Indonesia

Tertarik menjadi bagian dari Generasi Sirkular Indonesia?

Pilih Peranmu: